Ali Razeghi seorang ilmuwan Iran menklaim telah menemukan mesin waktu. Kini ia telah mendaftarkan teknologi Aryayek yang ia ciptakan ke Pusat Penemuan Strategis milik pemerintah.
Ilmuwan Teheran ini lewat mesinnya mengaku bisa meramalkan masa depan. Hanya lewat sentuhan, alatnya bisa memrediksi apa yang akan terjadi di masa mendatang. Hasilnya pun bisa di-print.
Aryayek, jelas Ali Razeghi, bekerja didasarkan pada algoritma yang kompleks. Tingkat akurasinya bisa mencapai 98% untuk ‘ramalan’ lima hingga delapan tahun mendatag.
Ilmuwan berusia 27 tahun ini mengaku telah mengerjakan proyeknya selama 10 tahun terakhir. Ia juga berposisi sebagai Direktur Pelaksana Pusat Penemuan Strategis Iran.
Penemuan Ali Razeghi bisa dengan mudah dipasang ke dalam personal computer. Mesin yang ia ciptakan tak bisa membawa pengguna ke masa depan, namun menghantarkan masa depan ke pengguna.
Pemerintah Iran sendiri bisa memrediksi kemungkinan-kemungkinan konfrontasi militer dengan negara asing. Pun juga bisa pula memerkirakan fluktuasi nila mata uang serta harga minyak.
Ali Razeghi sendiri berharap bisa memroduksi alatnya secara missal dan dijual ke negara atau individu yang tertarik. Meski tak menyinggung soal militer, ia berharap temuannya bisa membantu khalayak umum memersiapkan tantangan yang bakal ditemui di masa depan.
Sayangnya prestasi yang diraih Ali Razeghi justru dianggap sepele. Aryayek dianggap sebagai alat yang bisa ‘memermainkan’ takdir Tuhan dan beresiko bertentangan dengan nila-nila agama.