The Next Generation Traffic Network

Selasa, 01 Juli 2014

Hasil Skor Jerman vs Aljazair


Gambar : Swasteiger sedang berebut bola dengan pemain Aljazair
OWETBARA.COM - Skor 0-0 menutup babak pertama pertandingan Piala Dunia 2014 babak 16 besar antara Jerman vs Aljazair di Estadio Beira-Rio, Porto Alegre, Selasa (1/7/2014) dini hari WIB. Banyak peluang tercipta di laga Germany vs Algeria ini, namun tak ada satupun yang berbuah gol. Sedangkan satu gol Islam Slimani dalam laga Algeria vs Jerman ini harus dianulir oleh wasit.

Aljazair ternyata sama sekali tidak takut akan nama besar Jerman. Sejarah yang pernah membawa mereka menang 2-1 atas Jerman di Piala Dunia 1982 sepertinya turut memberikan aura positif bagi anak asuh Vahid Halilhodzic di pertandingan ini.

Terbukti bahwa Aljazair mampu menciptakan serangan-serangan yang lebih berbahaya. Sebuah usaha dari Slimani di awal pertandingan nyaris berbuah gol indah andai Neuer tak cekatan dalam menghalau bola.

Jerman sempat membalas peluang itu di menit 14. Satu tendangan keras Schweinsteiger mengarah tepat ke gawang Aljazair namun Mbolhi bisa menepis bola tersebut dan kemudian mengamankannya.

Aljazair sebenarnya bisa menjebol gawang Jerman di menit 17. Menerima umpan silang dari sisi kiri, Slimani lolos dari kawalan Boateng dan bola tandukannya berhasil masuk ke gawang Neuer. Sayangnya wasit menganulir gol itu karena Slimani sudah terjebak offside.

Peluang itu seperti memantik semangat para pemain Aljazair. Semenit setelahnya, umpan Soudani diteruskan oleh Ghoulam dari sudut sempit dan bola tendangan bek kiri Les Fennecs tersebut hanya melebar di tiang jauh gawang Neuer.

Jerman yang tak mau terus ditekan berusaha pelan-pelan mengembangkan permainan. Dua peluang melalui tembakan Muller dan Lahm sayangnya masih bisa dibendung oleh pertahanan Aljazair. Bahkan satu peluang emas dari Ozil di depan gawang Aljazair pun masih bisa diamankan Mbolhi dan memaksa babak pertama berakhir imbang 0-0.

Data Pertandingan Babak Pertama:

Jerman 0-0 Aljazair
Jerman Aljazair No. Starting Eleven YC RC No. Starting Eleven YC RC 1. Manuel Neuer 23. Rais Mbolhi 21. Shkodran Mustafi 20. Aissa Mandi 20. Jerome Boateng 4. Esseid Belkalem 17. Per Mertesacker 5. Rafik Halliche 42′ 4. Benedikt Howedes 3. Faouzi Ghoulam 16. Philipp Lahm 22. Mehdi Mostefa 7. Bastian Schweinsteiger 19. Saphir Taider 18. Toni Kroos 8. Mehdi Lacen 8. Mesut Ozil 10. Sofiane Feghouli 19. Mario Gotze 13. Islam Slimani 13. Thomas Muller 15. El Arabi Soudani Substitutes Substitutes 12. Ron-Robert Zieler 1. Cedric Mohammed 22. Roman Weidenfeller 16. Mohammed Zemmamouche 2. Kevin Grosskreutz 2. Madjid Bougherra 3. Christoph Ginter 6. Djamel Mesbah 15. Eric Durm 12. Carl Medjani 6. Sami Khedira 17. Liassine Cadamuro 14. Julian Draxler 7. Hassan Yebda 23. Christoph Kramer 14. Nabil Bentaleb 9. Andre Schurrle 9. Nabil Ghilas 11. Miroslav Klose 11. Yacine Brahimi 18. Abdelmoumene Djabou 21. Riyad Mahrez Coach Coach Joachim Loew Vahid Halilhodzic Referee Venue Sandro Ricci (Brazil) Estadio Beira-Rio, Porto Alegre

simber

0 komentar:

Posting Komentar